BOJONEGORO – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bojonegoro megimplementasi program Agunge Sikap Tulung Tinulung (ASTUTI) yang diinisiasi AKBP EG Pandia, SIK, MM, MH. Dengan menggelar Jum’at peduli, memberikan ratusan nasi kotak dan masker kepada masyarakat dan pondok pesantren, Jum’at (11/12/2020).
Kapolres Bojonegoro, AKBP EG Pandia melalui Kasatlantas AKP Heru Sudjio Budi Santoso mengatakan bahwa program Jum’at peduli ini sebagai wujud kepedulian Polres Bojonegoro kepada masyarakat khususnya di masa pandemi Corona Virus Disease (Covid-19).
Disebutkan, pada kegiatan tersebut dibagikan 300 nasi kotak dan masker, sebagai implementasi ASTUTI terhadap masyarakat yang kurang mampu, juga dibagikan masker di antaranya kepada masyarakat, juga para santri di pondok pesantren guna mengantisipasi penularan wabah virus corona yang saat ini masih ada.
“Bersedekah dan berbagi kebahagiaan bersama masyarakat yang membutuhkan merupakan implementasi dari program ASTUTI, Agunge Sikap Tulung Tinulung,” katanya.
Program Kum’at berbagi ini, lanjut Kasat Lantas, merupakan upaya menjaga serta meningkatkan silaturahim Polres Bojonegoro bersama masyarakat bersama-sama menjaga Bojonegoro yang aman, damai dan kondusif.
“Suatu kebahagiaan bisa berada ditengah-tengah mereka, berbagi dan melihat mereka tersenyum, semoga bisa bermanfaat,” pungkas AKP Heru Sudjio. (*/cipt)