BOJONEGORO – Apresiasi diberikan oleh anggota Fraksi PAN DPRD Bojonegoro terhadap suksesnya POLRI di hari jadinya yang ke-75 dengan melakukan vaksinasi 1 hari 1 juta warga. Apresiasi dan penghargaan disampaikan melalui media ini, Rabu (30/6/2021).
“Apresiasi setinggi-tingginya kepada POLRI atas prestasi luar biasa ini, fantastis,” ungkap Lasuri, SH.
Menurutnya, ini adalah hadiah terbaik yang diberikan POLRI kepada negara, karena telah benar-benar bekerja keras dalam percepatan penanganan Covid-19,
POLRI telah mengambil peran sangat krusial di saat angka kasus mengalami kenaikan, vaksinasi 1 juta orang per hari. Begitupun kepada TNI yang juga turun langsung melakukan vaksinasi massal pada masyarakat.
Politisi asal Baureno ini juga mengatakan jika POLRI, TNI dan Pemkab Bojonegoro mampu bahu membahu dalam vaksinasi, dirinya optimis target vaksinasi ini akan segera tuntas kepada semua masyarakat Bojonegoro.
“Kami melihat Polre, Kodim, Polsek dan Koramil telah bergerak di penjuru Bojonegoro melakukan vaksinasi, apapun jenis vaksinnya itu merupakan ikhtiar terbaik demi mencegah Covid-19, di samping prokes 5 M,” ujarnya.
Politisi ini mengambil contoh gelaran Piala Eropa 2020 dimana semua penonton hampir tidak ada yang bermasker, karena salah satu syarat memasuki stadion adalah menunjukkan bukti telah divaksin, artinya vaksin memegang peran penting dalam mengakhiri pandemi yang berkepanjangan ini.
“Oleh karenanya, mari bersama-sama memberikan edukasi kepada masyarakat untuk mengikuti vaksinasi, agar pandemi cepat berlalu,” ajaknya. (why).